Akhir-akhir ini terlalu banyak kisah dari teman saya atau kerabat saya soal cinta atau jodoh, ada yang ragu atau khawatir karna akan segera dilamar, ada pula yang bingung belum dapat pasangan, dan ada juga yang ingin cepat-cepat dilamar oleh pasangannya masing-masing... Bagi saya tak perlulah ragu, khwatir, sedih atau bahkan takut kawan.. Cukup ALLAH-lah satu-satunya penolong kita. Semua akan menemukan jodoh masing-masing atas kehendak-Nya tinggal menunggu waktu yang tepat saja.

Saya  pernah dikirimin sms dan baca sebuah note tentang sebuah doa “Pendamping Hidup”, begini bunyinya :

Ya allah, yang membolak-balikkan hati kami
Selama ini aku tidak pernah tahu bagaimana rasanya mencinta
Namun ku berharap bila cinta hadir menyapaku
Aku tidak kehilangan engkau
Ya allah, selama ini aku hanya berharap
Semoga aku bisa mencintai manusia yang memiliki rasa cinta yang luar biasa kepadamu
Ya allah, selama ini aku juga berharap
Semoga aku dicintai oleh orang yang bisa mengarahkanku menuju keridhoanmu
Pintaku ya Allah,
Izinkan aku memiliki rasa ini hingga ia menjadi indah di dadaku
Tanpa mengurangi rasa cintaku kepadamu
Amin

Ya allah,
Seperti apa wajah bidadari atau pangeranku?
dimana dia?
siapa namanya?
pertemukan aku dengannya.

Surat An-nur ayat 26
mengatakan dengan jelas, siapapun yang menjadi istriku atau suamiku, pendamping hidupku, belahan jiwaku, adalah seorang perempuan atau laki-laki yang memiliki sifat seperti diriku.
Karena itu, jika aku ingin istri atau suami yang baik, maka aku harus menjadi baik lebih dulu.

Ya allah,
engkaulah tuhanku, pemegang hidup dan matiku.
Cintaku kepadamu kepada rasullallah, dan jihad dijalan allah, adalah cinta yang utama.
maafkan segala kekhilafanku selama ini.
ya allah,
maafkanlah hambamu yang lemah ini

*dan pada akhirnya laki-laki yang menikahi saya nanti adalah laki-laki yang sholeh, laki-laki yang bertanggung jawab pada dirinya dan keuarganya, laki-laki yang sayang pada anak-anak kami dan seorang laki-laki yang menjadi menantu yang baik untuk keluarga saya.

Semoga harapan saya, juga menjadi harapan anda semuanya kawan...

Category: | 0 Comments

0 comments to “Pasangan Kita”